15 Cara Ampuh Menghilangkan Bau Pada Kaki

shares |

15 Cara Ampuh Menghilangkan Bau Pada Kaki
Ada beberapa faktor yang menyebabkan timbulnya bau tak sedap pada kaki. Salah satunya gaya hidup yang tak sehat. Seperti kebiasaan kamu yang tidak suka mencuci kaki setelah memakai kaos kaki. Akibatnya keringat menempel pada area kaki dan kemudian tercampur dengan bakteri, sehingga lama kelamaan mengakibatkan timbulnya bau tak sedap. Jika sudah muncul bau tak sedap tentu hal ini sangat mengganggu. Tapi jangan khawatir karena disini kami akan berbagi tips ampuh yang dapat mengurangi dan menghilangkan bau tak sedap pada kaki. Akan tetapi perlu kesabaran dan ketelatenan untuk mendapatkan hasil yang maksimal. Kamu harus melakukan perawatan secara rutin dan teratur.
Berikut 15 tips menghilangkan bau tak sedap pada kaki :
1. Menggunakan Antiperspirant di telapak kaki
Antiperspirant ialah bahan kosmetik dalam bentuk krim yang difungsikan khusus untuk perawatan kaki. Antipersiprant ini berfungsi untuk mengurangi keluarnya keringat. Gunakan antipersiprant sebelum menggunakan kaos kaki.

2. Merendam kaki dengan air dan baking soda
Baking soda berfungsi untuk meminimalisir jumlah bakteri yang dapat menyebabkan bau tak sedap pada kaki. Untuk itu pada saat setelah menggunakan kaos kaki disarankan untuk merendam kaki dengan air dan baking soda.

3. Mengatur asupan suplemen zinc dan magnesium
Ketika tubuh mengalami kekurangan kedua nutrisi tersebut akibatnya akan menybabkan peningkatan bau di seluruh bagian tubuh, salah satunya pada area kaki. Para ilmuwan di Columbia University juga sepakat bahwa menambah asupan seng dan Magnesium sehari- hari bisa mengurangi keluarnya keringat. Nutrisi zinc dapat kamu peroleh dari biji labu, yoghurt dan ikan salmon. Dan untuk mendapatkan nutrisi magnesium kamu bisa peroleh dari beras merah, kacang hitam dan kacang almond. Tapi perlu diperhatikan sebelum kamu melakukan cara ini kamu harus meminta saran dokter terlebih dahulu, guna menghindari kesalahan.

4. Memakai kaos kaki yang berbahan dasar dari katun
Kaos kaki yang berbahan dasar katun berfungsi untuk menyerap keringat yang berlebih pada kaki. Untuk itu gunakan aos kaki yang berbahan dasar katun.

5. Menggunakan obat kumur
Selain untuk membersihkan dan mengurangi bau mulut, obat kumur juga dapat digunakan untuk menghilangkan bau tak sedap pada kaki. Kamu bisa merendam kaki dengan air yang telah dicampur dengan obat kumur satu kali sehari. Kandungan yang terdapat pada obat kumur dapat membantu mengurangi kadar bakteri pada kaki. Selain itu cara lain yang bisa kamu coba adalah dengan menggosok kaki dengan kapas yang sudah diberi obat kumur.

6. Menyelipkan kertas pada sepatu
Cara ini cukup terbilang efektif, selain bisa menyerap bau tak sedap yang disebabkan oleh keringat dan sepatu, kertas juga dapat dijadikan untuk pengering supaya sepatu tetap kering dan tidak lembab.

7. Melumuri kaki dengan tepung maizena
Caranya bersihkan kaki kemudian keringkan sampai benar- benar kering. Setelah itu lumuri kaki dengan tepung maizena.

8. Mengganti sepatu 2 kali sehari
Disarankan untuk mengganti sepatu minimal 2 kali sehari, untuk menghilangkan bau tak sedap.

9. Menggunakan sabun anti bakteri
Cara ini cukup efektif guna menghilangkan bau tak sedap pada kaki, caranya bersihkan kaki secara rutin menggunakan sabun anti bakteri.

10. Merendam kaki dengan air perasan jeruk lemon
Cara lain untuk menghilangkan bau tak sedap pada kaki adalah dengan merendam kaki dengan air perasan jeruk nipis atau lemon. Caranya yaitu rendam kaki dengan air yang sudah dicampur dengan air perasan jeruk nipis, diamkan 15 - 25 menit. Lakukan perawatan ini secara rutin dan teratur.

11. Menggunakan deodorant
Deodoran berfungsi mengurangi minyak berlebih pada kaki. Tapi perlu diperhatikan, bahwa deodorant yang kamu gunakan disarankan khusus hanya digunakan untuk kaki saja, jangan dicampur dengan deodorant untuk ketiak, supaya bakterinya tidak tercampur.

12. Melumuri kaki dengan kopi hitam
Caranya yaitu dengan melumuri kaki menggunakan bubuk kopi hitam selama 25 sampai 20 menit.

13. Menggunakan rendaman air teh
Caranya cukup merendam kaki dengan air teh selama beberapa menit.

14. Rutin merawat kuku kaki
Kuku yang tidak dirawat dapat menyebabkan penumpukan kotoran pada kaki yang dapat menjadi sarang kuman dan bakteri. Hal ini lah yang dapat juga menjadi pemicu munculnya bau tak sedap pada kaki. Untuk itu rutinlah membersihkan kuku kaki.

15. Rutin membersihkan sepatu dan kaos kaki
Memakai sepatu dan kaos kaki yang bersih adalah salah satu hal yang dapat mengurangi timbulnya bau tak sedap pada kaki. Untuk itu bersihkan sepatu secara rutin untuk tetap menjaga kebersihan kaki kamu.

Nah itulah beberapa tips cara menghilangkan bau tak sedap pada kaki. Cukup mudah kan untuk mencobanya dirumah.
Hal terpenting untuk menghindari timbulnya bau tak sedap pada kaki adalah dengan selalu menjaga kebersihan kaki dan sepatu serta kaos kaki yang kamu kenakan. Karena dengan menjaga kebersihan dapat mengurangi penumpukan kuman dan bakteri. Jadi tetap jaga kebersihan yahh
Beberapa tips diatas hanyalah sekedar saran dari kami, langkah terbaik yang dapat diambil terlebih dahulu adalah dengan meminta saran dokter terlebih dahulu. Semoga bermanfaat
Terimakasih....

Related Posts

0 comments:

Post a Comment